Bakat Sejati (2)



Pada tulisan sebelumnya,
http://serambi-inspirasi.blogspot.co.id/2016/03/bakat-sejati.html#more

Kita telah mengetahui ciri-ciri pertama untuk menemukan bakat sejati yaitu dengan melihat passion terhadap suatu kebiasaan yang sering atau gemar kita lakukan. Nah kali ini kita akan melanjutkannya pada cara kedua untuk menemukan bakat sejati tersebut. Yuk disimak...!!

Cara mudah kedua, dalam menemukan bakat sejati yaitu dengan melihat inovasi yang dilahirkan dari kebiasaan kita. Mengapa Inovasi ?? karena inovasi adalah buah dari curahan, perhatian dan kesungguhan dari kebiasaan yang dilakukan. Mereka yang punya kebiasaan atau hobi yang tekun mereka lakukan namun tidak berinovasi dari hobi tersebut maka sebenarnya mereka belum benar-benar cinta dan serius, mereka belum menuju kepada bakat. Melainkan baru pada tahap mengenal dan pengulangan-pengulangan kebiasaan saja. Dan pengulangan biasa seperti ini tidak akan menjadi bakat, tidak pula melahirkan inovasi.

Sebagai contoh, kita dapat menemukan sesorang yang hobi memasak. Hobi ini berangkat dari iseng-iseng kemudian suka dan menjadi ketagihan, akhirnya hobi ini mulai sering ia lakukan. Berulang-ulang ia memasak tiap hari, minggu dan bulan. Namun sayangnya masakan yang dimasak hanya itu-itu saja. Ia hanya memasak dari resep orang lain di internet atau buku-buku masakan. Beralih dari satu resep kemudian mencoba resep lain lagi. Benar ada rasa senang dalam melakukan pengulangan itu, namun ia tidak melakukan development dan improvement  yang saya sebut sebagai "Inovasi". Ia tidak menghasilkan resep baru dari banyak eksperimen memasaknya. Tidak mengahsilkan karya apapun. Ia baru pada tahap penikmat karya resep orang lain.

Inovasi ini hanya melekat pada bakat sejati. Karena memang dikirim oleh sang Pencipta satu paket. Inovasi lahir dari kecintaan dan antusiasme yang tinggi, kemudian lahir ide-ide besar. Muncul kreativitas dan keberanian melewati batas dari hal-hal biasa. Lahir karya-karya baru. Kita terkejut melihat masyarakat Jepang yang melahirkan banyak inovasi dalam berbagai bidang. Hasil karya mereka mengagumkan dan membawa manfaat bagi orang lain. Hasil karya tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah buah ide kreatifatas dari bakat sejati mereka. Mustahil lahir karya terbaik hanya dari pengulangan hobi yang dikerjakan biasa-biasa saja tanpa berinovasi.

Satu lagi contoh besar dari bakat sejati yang berawal dari inovasi, yaitu Albert Einstain. Siapa yang tak mengenal manusia jenius ini. Hobinya adalah belajar, membaca dan bereksperimen. Namun baru terlihat bakat tersebut setelah ia homescholing bersama ibunya. Hobinya menjadi bakat sejati luar biasa setelah ia melahirkan banyak karya ilmiah yang fenomenal. Hasil karya inovasi yang benar-benar memeras otak. Sehingga dari inovasi-inovasi karyanya kita simpulkan bahwa  bakat sejati seorang Einstain adalah sebagai ilmuan.

Jadi dalam menemukan bakat, lihatlah lekat-lekat mana dari berbagai macam hobi kita yang melahirkan banyak inovasi dan kreasi. Disitulah ciri-ciri Bakat Sejati akan ditemukan.

-----000----


bersambung... cara mudah ketiga......

Komentar

Posting Komentar